Dolanku.com - Beberapa artikel di website Dolanku.com ini, sudah beberapa kali menyatakan bahwa "Bahagia itu tidak sederhana." Maksudnya, bukan cuma cara meraihnya. Melainkan pula, dalam mempertahankannya.
Dengan satu orang, komunitas, atau tempat tertentu seseorang dapat mudah bahagia. Akan tetapi, dengan cara yang sama ketika orang, komunitas, ataupun tempat berbeda barangkali sulit bahagia.
Lebih dari itu, jika teman berbahagia dan tempat yang membikin bahagia sama bertahan begitu saja dalam jangka panjang, justru berakibat rasa bosan mendera.
Alhasil, diperlukan rangsangan tambahan demi memudahkan bahagia. Jika tetap begitu saja tanpa berubah dan berkembang maka malah berakibat mengalami gangguan kesehatan mental.
Salah satu pemicu alias pemantik terjadi kebahagiaan ialah mengonsumsi makanan tertentu. Dengan salah satu tujuannya, agar otak menjadi rileks yang tentu seluruh jaringan saraf dan otot pada tubuh juga ikut merasakan hal sama.
Di antara sejumlah makanan yang dapat memudahkan individu menjadi berbahagia yaitu:
1. Biji-bijian
Gampang merasa sedih? Bisa jadi diakibatkan kurang mengasup biji-bijian. Misalkan, biji chia dan biji rami mengandung omega-3 yang sangat melimpah yang berguna dalam menunjang kebahagiaan.
2. Kacang-kacangan
Mudah stres? Boleh jadi salah satu faktor utamanya karena asupan kacang-kacangan dalam tubuh sangat minim.
Padahal, aneka kacang-kacangan mengandung prekursor/pemicu serotonin (hormon bahagia), triptofan (asam amino esensial pembentuk suasana hati), dan kaya antioksidan yang terbukti menurunkan gejala depresi.
3. Bayam
Bayam mengandung magnesium dalam jumlah besar. Di mana, kandungan tersebut sangat gampang bikin kantuk. Selain itu, dengan mengonsumsi bayam dalam jumlah tertentu juga memiliki efek mirip antidepresan.
4. Jamur
Jamur mengandung vitamin D. Di mana, vitamin itu juga amat berperan dalam membangun kesejahteraan mental. Lebih lengkap baca Manfaat Kopi dan Suplemen Vitamin D3 untuk Menjaga Kesejahteraan Kesehatan Mental.
5. Cokelat Hitam
Cokelat murni tanpa campuran apapun, termasuk gula maupun susu, sangat bermanfaat penting bagi kesehatan.
Kandungan antioksidan dan adanya zat kimia N-acylethanomaline di dalamnya membuat otak terangsang guna segera memproduksi endorfin.
6. Nanas
Nanas mengandung serotonin dalam jumlah tinggi. Zat kimia tersebut dapat menciptakan peningkatan suasana hati yang baik secara alami.
7. Ikan Berminyak
Salmon adalah salah satu jenis ikan berminyak. Hidangan tersebut kaya akan asam lemak omega-3, triptofan, vitamin B12, vitamin B6, EPA, dan DHA. Selain itu, kandungannya juga dapat melindungi saraf dari kerusakan.
8. Aneka Buah Beri
Aneka buah beri seperti strobery, blubery, murbei, dan lainnya sangat kaya vitamin C. Kandungan vitamin C dan antosianin pada buah itu dapat memicu hormon dopamin (salah satu hormon kebahagiaan).
Hormon dopamin berperan mengontrol rasa sakit, gerakan, sensasi rasa senang, dan emosi.
9. Alpukat
Alpukat mengandung vitamin B3. Di mana, vitamin itu mampu menambah kadar serotonin (zat kimia yang salah satu fungsinya mengatur suasana hati) dalam tubuh.
Selain itu, alpukat mengandung asam omega 3 yang terbukti mendukung mengontrol suasana hati sekaligus meningkatkan kinerja otak.
10. Ubi Jalar
Kandungan karbohidrat kompleks pada ubi jalar dapat menstabilkan kondisi suasana hati.
11. Telur
Studi menunjukkan bahwa protein dalam telur bisa meningkatkan kadar triptofan dalam plasma darah. Di mana, jumlah triptofan yang besar itu dapat memacu produksi hormon serotonin lebih besar.
Bukan sekadar di atas, telur juga mengandung vitamin D yang berkontribusi menciptakan kesejahteraan kesehatan mental.
12. Apel
Dengan memakan buah apel dapat mencapai efek menenangkan sekaligus meningkatkan kualitas kebahagiaan.
13. Kunyit
Kandungan kurkumin dalam kunyit sanggup menciptakan suasana hati yang bagus dan melawan depresi.
14. Rumput Laut
Rumput laut merupakan asupan yang kaya nutrisi. Di dalamnya juga terkandung yodium yang penting untuk kesehatan tiroid. Kondisi kelenjar tiroid yang baik dapat berdampak besar pada suasana hati.
15. Kelapa
Kelapa mengandung trigliserida rantai menengah (MCT) yang berperan mengurangi rasa cemas.
16. Daging Unggas
Kalkun serta ayam adalah salah satu unggas yang dianjurkan dikonsumsi untuk menunjang kebahagiaan. Kandungan asam amino berupa triptofan yang terkandung padanya dapat menyebabkan seseorang gampang mengantuk.
Bukan cuma itu, kalkun ternyata mengandung asam folat (vitamin B12) yang sangat tinggi. Di mana, menurut penelitian banyak penderita depresi kekurangan vitamin tersebut.
17. Anggur
Anggur mengandung resveratol yang merupakan jenis antioksidan yang sanggup meningkatkan suasana hati lebih membaik. Selain itu, anggur juga mampu meningkatkan fungsi otak secara optimal.
18. Lombok
Makanan pedas dapat memicu hormon endorfin mengalir deras dalam tubuh. Hormon kebahagiaan tersebut dapat membuat kondisi jiwa menjadi lebih tenang.
 |
Asparagus, sayur penunjang kebahagiaan (sumber foto pixabay.com) |
19. Asparagus
Asparagus merupakan jenis sayuran yang cukup mudah ditemukan di martketplace. Di kota tertentu, terutama daerah dingin, juga tergolong banyak yang menjual.
20. Pisang
Buah pisang sudah umum diketahui sebagai penunjang terciptanya suasana hati yang membaik.
Di dalamnya terkandung vitamin B12 (asam folat), vitamin B6, dan magnesium yang membantu meredakan depresi sekaligus bikin mengantuk.
Di mana, vitamin B membantu produksi neurotransmitter (pengatur suasana hati) seperti serotonin dan dopamin.
21. Makanan Penunjang Kesehatan Usus
Ada ungkapan "Kesehatan usus yang baik dapat menunjang kinerja otak lebih optimal."
Tentulah, itu tidak hanya menyangkut aspek kemampuan kognitif. Melainkan pula, terkait kesejahteraan mental.
Pendek kalimat, usus yang terjaga kesehatannya dapat membuat suasana hati jadi mudah bahagia. Hal itu, salah satunya karena hormon serotonin diproduksi di usus melalui bantuan bakteri "baik" yang ada di dalamnya.
Baca juga: Patut Dicoba, Berbekal Tempe Mentah Saat Perjalanan Jauh
Dengan mengonsumsi makanan penunjang kesehatan usus, semisal mengandung probiotik (bakteri baik bagi usus), secara tidak langsung memudahkan individu mencapai bahagia. Contohnya dengan mengonsumsi tempe.
22. Gandum
Bukan roti gandum. Melainkan biju gandum "murni" yang cara memasaknya secara sederhana. Dengan begitu, sebaiknya beli biji gandum mentah agar bisa diolah sendiri sehingga tahu komposisi dan cara mengolahnya.
Patut diperhatikan bahwa macam-macam makanan di atas hanya bersifat menunjang atau mempermudah bahagia. Masih diperlukan komponen lain yang dapat mengoptimalkan terciptanya kebahagiaan.
Hanya tergantung pada salah satu makanan, tanpa bervariasi dengan jenis hidangan lain, justru dapat berisiko buruk bagi kesehatan.
(*)
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "22 Makanan Penunjang Kebahagiaan, Bukan Tentang Rasa, Tetapi Kandungan di Dalamnya"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di Dolanku.com