Sudah hampir satu tahun aku menggunakan rompi atau pelindung dada berbahan kulit. Dengan harga cuma 65 ribu masih tetap terlihat bagus hingga kini. Berbeda dengan bahan sintetis yang pernah kubeli. Masa pakainya sangat pendek.
Busana terbuat dari kulit mulai dari topi, jaket, sabuk, sepatu, sandal, rompi, hingga sarung tangan memang sangat bermutu. Tidak cuma masalah keawetan. Penggunaannya juga dapat bikin nyaman dan aman tatkala berkendara.
Terbukti saat menggunakan pelindung dada kulit, jaket kulit, dan sarung tangan kulit pada waktu berkendara motor membuatku keenakan. Keluar rumah di pagi hari banyak embun tapi tak terasa dingin. Ketika siang tidak kepanasan.
Baca: 5 Kelebihan Jaket Kulit Domba
Perlu kamu tahu, bahan kulit yang kupakai yaitu kulit domba. Lebih tepatnya domba Garut yang terkenal kualitasnya. Bukan kulit sapi atau kambing. Harganya memang ugal-ugalan. Namun, itu sebanding dengan yang didapat.
Tak cuma itu, ternyata terkait perawatan juga sedikit rumit. Usahakan dia terhindar dari kena air. Baik itu air cucian, hujan, maupun air jenis lain. Salah penanganan dan penyimpannya dapat menyebabkan jamuran dan bahan jadi kaku.
Baca: 3 Cara Mudah Merawat Jaket Kulit Agar Tahan Lama
Tatkala sarung tangan bahan kulit terkena air hujan dan tak cepat ditangani dengan diangin-anginkan, menyebabkan kaku. Akibatnya, tidak nyaman digunakan menyetir. Permukaan telapak kehilangan sensitifitas dan kulit tidak fleksibel lagi.
Berikut ini video aku sedang menggunakan jaket kulit dan sarung tangan kulit.
Di bawah ini merupakan jaket tangan kulit berwarna cokelat tua. Sangat nyaman digunakan dan bikin hangat telapak tangan sampai lengan. Sebab, walau digunakan berkendara kencang angin tidak dapat tembus.
Pelindung dada berbahan kulit yang masih terlihat nyaman digunakan walau sering digunakan.
Di bawah ini merupakan foto-foto tentang jaket kulit khusus pemotor. Didesain khusus supaya angin tidak masuk menembus ke dada maupun perut pengendara. Akan tetapi, jaket tersebut juga bisa digunakan untuk bergaya (terbuka).
Mode kancing jaket bagian atas dan resleting bagian atas saat digunakan selain berkendara. Bagian atas tersebut jadi lebih terbuka dan fashionable.
Resleting di bagian ujung lengan mampu memudahkan pemakai jaket melepas dan mengenakannya dengan gampang.
Bagian sisi belakang jaket kulit.
Pelindung tambahan bagian dalam jaket. Letaknya tepat di balik resleting panjang. Itu dapat mencegah angin yang menerobos resleting langsung menembus bagian dalam tubuh pengendara. Lihat lingkaran putih dan merah di bawah.
Penutup saku berupa resleting dan kancing. Posisinya juga berbeda. Ada yang miring dan tegak lurus.
Bentuk jaket saat digunakan untuk berkendara. Seluruh permukaan depan tubuh tertutup hingga pangkal leher bawah.
Disclaimer: Foto dan video di atas aku ambil sendiri pada tanggal 14 Maret 2021. Menggunakan kamera ponsel milikku sendiri.
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "Review Jaket Kulit Khusus Pemotor, Sarung Tangan Kulit, dan Rompi Kulit Beserta Fotonya"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di Dolanku.com