Wisata kolam renang aneka ragam bentuknya. Ada yang memang bisa digunakan untuk berenang bebas. Ada pula yang cuma digunakan bermain air secukupnya dan terbatas. Kolam renang tipe ke-2 itu umumnya untuk anak-anak.
Hal lain yang lebih seru tatkala kolam renang dilengkapi dengan wahana waterboom, seluncur air, air mancur, hingga kolam air panas. Semakin membuat ramai suasana wisata kolam renang tersebut. Sebab dapat menarik semua usia.
1. Melatih Jiwa Berani
Rasa takut terhadap kedalaman air harus dilawan. Kalau memang tidak bisa berenang dan punya fobia air atasi dulu masalah itu. Berlatih renang pada profesional. Serta kunjungi psikiater untuk menanggulangi ketakutan pada air dalam.
2. Media Terapi Medis
Kolam renang dapat menjadi terapi medis. Baik dari sisi kejiwaan maupun badan. Orang yang mengalami gangguan atau penyakit tertentu sangat dianjurkan melakukan renang. Sebab olah raga tersebut dianggap paling baik dari yang lain.
3. Sarana Olah Raga
Kolam renang adalah lapangan olah raga. Belum lagi ketika dilengkapi waterboom papan loncat, sampai seluncur air. Dijamin tambah memacu adrenalin. Bermain pada sarana tersebut dapat menyebabkan peredaran darah menjadi lancar.
Kolam renang di pinggir pantai Ayana Resort & Spa, Bali (sumber gambar) |
4. Relaksasi
Kolam renang dapat dijadikan sebagai tempat melemaskan otot-otot. Tentu juga dapat meredakan stres. Efek rekreasi dari kolam renang yaitu menyentuh dan menyatu dengan air. Bukan hanya melihatnya. Apalagi disertai ombak buatan.
5. Pusat Bersosialisasi
Kolam renang pribadi maupun umum dapat menjadi pusat sosialisasi. Semua orang yang masuk kolam harus berinteraksi satu sama lain. Minimal interaksi secara non verbal. Mengutamakan simpati. Tak boleh ada yang egois.
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "5 Kelebihan Berwisata di Kolam Renang"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di Dolanku.com