Desa wisata adalah komunitas warga di wilayah tertentu dalam skala kecil yang peduli, sadar, dan berperan aktif secara langsung maupun tidak langsung terhadap pengembangan pariwisata di kampungnya.
Menjaga keamanan, kebersihan, dan kenyamanan di lingkungan rumah dan sekitar desa merupakan salah satu bentuk andil positif. Jadi, masyarakat tidak hanya menyerap manfaatnya tapi juga ikut membantu membaguskan wisata.
Walau tak mendapat keuntungan secara langsung dari adanya wisata pedesaan, para penduduk sekitar pasti tertiban keuntungan dalam bentuk lain. Sebut saja harga jual tanah meningkat. Serta kedamaian hati karena eloknya lingkungan.
1. Membantu Memajukan Desa
Pengembangan desa sebagai kampung wisata punya sejumlah manfaat. Terutama bagi penduduk desa itu sendiri. Mulai dari taraf ekonomi meningkat, kearifan lokal terjaga, kelestarian budaya, sampai munculnya kesadaran pola hidup berkualitas.
2. Menumbuhkan Simpati dan Empati
Barangkali masih ada orang-orang di pedesaan yang kurang beruntung. Di tengah keterbatasan tersebut, mereka masih terlihat riang dan hidup bersahaja. Tak hanya itu, aktivitas mereka di ladang dan sawah dapat pula jadi inspirasi kedekatan dengan alam.
3. Lebih Seru
Warga kota yang terlalu sering melihat gedung menjulang, aspal, jalan raya, dan hingar bingar lain pasti akan merasakan sensasi beda saat ke kampung. Di sana, kamu tidak cuma disuguhi wisata alam. Melainkan juga pola interaksi sosial penduduknya.
4. Membahagiakan
Keramahan orang-orang di desa, senyum, sapa, kesopanan, atau yang semacamnya membuat kamu bahagia. Tidak ada kepalsuan, kepura-puraan, atau kemunafikan di antara mereka. Itu tentu berbeda dengan kota yang penuh sandiwara.
5. Mengobati Penasaran dan Rasa Rindu Kampung
Bagi yang lahir di perkotaan dan tak pernah melakukan mudik untuk pulang kampung tentu sesekali bakal penasaran seperti apa kehidupan di kampung. Lebih baik berliburlah ke desa wisata. Barangkali juga ada penginapan di dekat sana.
Tulisan milik *Dolanku* lainnya:
Terima kasih telah membaca tulisan kami berjudul "5 Kelebihan Berlibur di Desa Wisata"
Posting Komentar
Berkomentar dengan bijak adalah ciri manusia bermartabat. Terima kasih atas kunjungannya di Dolanku.com